Mainan Kereta Api Anak Terkini Tomis Quarry

0
mainan kereta api mini tomis quarry

Mainan Kereta Api Anak Terkini Tomis Quarry

Salah satu hadiah yang paling banyak dicari oleh orang tua untuk diberikan kepada putra kesayangannya adalah mainan kereta api. Tidak bisa dipungkiri lagi, anak laki-laki sangat menyukai permainan kereta api. Suara kereta api, rel, beserta gerbong kereta api mempunyai daya tarik tersendiri bagi mereka bagaikan magnet dengan besi.

Berbagai macam mainan kereta api anak pun banyak beredar di pasaran, mulai dari mainan kereta api yang bisa mengeluarkan asap, kereta api yang bisa berjalan di rel berputar, lurus, melingkar; miniatur kereta api, mainan building block kereta api, mainan track kereta api, dll.

Diantara sekian banyak mainan kereta api anak yang ada, terdapat sebuah mainan kereta api yang paling disukai oleh anak-anak yaitu mainan kereta api anak terkini Tomis Quarry. Mainan kereta api Tomis Quarry ini terdiri dari 3 buah kereta api (Tomis, Peter, dan Theseus) yang bisa digunakan untuk mengangkut alat-alat dan hasil tambang. Masing-masing kereta api ini memiliki fungsi dan kegunaan yang berbeda-beda.

mainan kereta api mini tomis quarry

Mainan kereta api anak-anak Tomis Quarry ini digerakkan oleh sebuah kereta api tanpa body yang menggunakan baterai AA 1 buah dan bisa mengeluarkan suara kereta api. Kereta api tanpa body ini akan berjalan di rel dan berganti-ganti body untuk kemudian menjadi kereta api Tomis, Peter, maupun Theseus.

Kereta api Peter berwarna hijau akan memuat hasil tambang batu bara dari sebuah wadah penyimpanan tambang, kemudian menurunkan batu bara ini untuk diambil oleh kereta api Theseus berwarna merah. Kereta api Theseus ini akan menggunakan alat pengeruk untuk mengumpulkan batu bara dan kemudian menuju ke tempat pemuatan batu bara untuk diserahkan kepada kereta api Tomis berwarna biru. Setelah menerima muatan batu bara dari kereta api Theseus, kereta api Tomis ini pun akan berjalan menaiki rel kereta api untuk menaruh batu bara ini kembali ke wadah penyimpanan tambang untuk seterusnya di ambil oleh kereta api Peter dan seterusnya mainan kereta api Tomis and Quarry ini akan mengulangi hal yang sama (untuk lebih jelasnya, website wootata.com juga menyediakan video mainan kereta api Tomis Quarry yang bisa Anda lihat di bawah ini).

Terdapat 3 rel kereta api yang pada sisi luarnya bisa ditekan, sehingga mainan kereta api anak Tomis Quarry ini tidak bisa melewatinya dan hanya bergerak di area rel kereta api yang ditekan.

Spesifikasi mainan kereta api anak terkini Tomis Quarry adalah sebagai berikut:

  • 3 tokoh mainan kereta api yaitu: Theseus (merah), Tomis (biru), dan Peter (hijau)
  • 1 buah kereta api tanpa body yang bisa berjalan dengan menggunakan baterai AA 1 buah
  • Beberapa rel kereta api yang bisa dibongkar pasang, ada rel lurus, rel melingkar, dan rel tanjakan
  • Beberapa peralatan pendukung lainnya seperti bola tambang bulat, roda kereta api, alat penampung tambang, dll (untuk lebih jelasnya, bisa dilihat pada kemasan mainan kereta api Tomis & Quarry)
  • Dimensi permainan kereta api Tomis & Quarry: 60 x 55 x 14 cm
  • Dimensi kemasan: 40 x 8 x 31 cm
  • Berat: 1,137 kg
  • Terbuat dari material berupa plastik
  • Bisa mengeluarkan suara kereta api
  • Terdapat manual/ buku petunjuk pemasangan rel kereta api
  • Disarankan untuk anak yang telah berusia di atas 3 tahun

Canggih kan mainan kereta api mini Tomis Quarry ini? Pastikan putra kesayangan Anda memiliki mainan yang satu ini. Si kecil pasti akan sangat senang sekali bisa mendapatkan salah satu koleksi mainan kereta api yang paling populer saat ini. Untuk mendapatkan mainan kereta api anak terkini Tomis Quarry ini, Anda bisa langsung menghubungi customer service kami di bagian contact us.

mainan kereta api keren tomis quarry

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.